Cek Nomor Resi J&T Express Kiriman Kota Denpasar |
Paket barang ataupun dokumen yang kita kirim menggunakan jasa ekspedisi logistik J&T Express (JNT) memiliki fitur basic di mana status pengiriman bisa kita lancak dengan memanfaatkan nomor resi didapat ketika serah terima paket di kantor cabang J&T. Ini berlaku untuk seluruh pengiriman termasuk paket yang dikirim dari kota Denpasar atau menuju ke sana.
J&T Express sudah menempatkan jaringan kantor cabang serta agen di kota Denpasar baik itu Denpasar Utara, Denpasar, Barat Denpasar, Denpasar Selatan, juga Denpasar Timur.
Jika customer kesulitan mendapatkan nomor resi J&T Express bisa melihatnya di bagian note pengiriman tercetak tebal di bagian atas dan bawah berupa jajaran angka atau kombinasi huruf. Apabila Anda merupakan pihak penerima paket bisa meminta nomor resi tersebut ke pihak pengirim. kadang kala butuh waktu setelah nota pengiriman diterima baru bisa kita cek status pengirimannya.
Berikut ini adalah cara cek nomor resi pengiriman J&T Express kota Denpasar:
Pada contoh kali ini kita gunakan cara paling sederhana yaitu cek melalui website resmi J&T Express. pertama silakan akses website resmi nya di halaman https://jet.co.id.
Kemudian perhatikan pada halaman utama ada kolom "Trace and Track" seperti pada gambar dibawah.
Kolom Tracking |
Silakan masukkan nomor resi J&T Express pada kolom kemudian tekan tombol "Track". apabila nomor airwaybill atau nomor resi yang dimasukkan valid halaman akan menunjukkan detail status pengiriman paket.
Di sana tertera status sejak serah terima paket di kantor cabang J&T untuk dikirim ke kota tujuan lengkap dengan nama pengirim, regional kantor cabang, serta nama petugas J&T hingga detail tanggal paket diterima termasuk nama penerima.
Detail |
Waktu estimasi pengiriman sesuai dengan jenis layanan pengiriman yang dipilih ada reguler dan Express tentu dengan tarif atau ongkos kirim berbeda. Apabila nomor resi yang Anda masukkan tidak menunjukkan data kemungkinan ada kesalahan atau belum terinput oleh sistem J&T Express jadi harus menunggu setidaknya 1 jam atau mungkin 1 hari.
Baca juga: Penyebab Paket Kiriman J&T Lambat Sampai Tujuan
Itulah cara cek nomor resi J&T Express kiriman kota Denpasar gegitu juga dengan paket yang akan menuju ke sana.